TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 25:23

Konteks
25:23 Firman TUHAN kepadanya: "Dua bangsa 1  y  ada dalam kandunganmu, dan dua suku bangsa akan berpencar dari dalam rahimmu; suku bangsa yang satu akan lebih kuat dari yang lain, dan anak yang tua akan menjadi hamba kepada anak yang muda 2 . z "

Kejadian 27:40

Konteks
27:40 Engkau akan hidup dari pedangmu dan engkau akan menjadi hamba r  adikmu. s  Tetapi akan terjadi kelak, apabila engkau berusaha sungguh-sungguh, maka engkau akan melemparkan kuk itu dari tengkukmu. t "

Bilangan 24:18

Konteks
24:18 Maka Edom u  akan menjadi tanah pendudukan dan Seir v  akan menjadi tanah pendudukan w --musuh-musuhnya itu. Tetapi Israel x  akan melakukan perbuatan-perbuatan yang gagah perkasa,

Bilangan 24:2

Konteks
24:2 Ketika Bileam memandang ke depan dan melihat orang Israel berkemah menurut suku mereka, maka Roh Allah menghinggapi dia 3 . n 

1 Samuel 8:14

Konteks
8:14 Selanjutnya dari ladangmu, n  kebun anggurmu dan kebun o  zaitunmu akan diambilnya yang paling baik dan akan diberikannya kepada pegawai-pegawainya p 

1 Samuel 8:1

Konteks
Orang Israel menghendaki seorang raja
8:1 Setelah Samuel menjadi tua, diangkatnyalah p  anak-anaknya 4  laki-laki menjadi hakim atas orang Israel.

1 Samuel 18:13

Konteks
18:13 Sebab itu Saul menjauhkan Daud dari dekatnya dan mengangkat dia menjadi kepala pasukan seribu, sehingga ia berada di depan q  dalam segala gerakan r  tentara.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[25:23]  1 Full Life : DUA BANGSA.

Nas : Kej 25:23

Kedua bangsa itu adalah bangsa Israel (keturunan Yakub) dan bangsa Edom (keturunan Esau). Permusuhan dan pertikaian berkepanjangan merupakan ciri khas hubungan kedua bangsa ini (mis. Bil 20:14-21; 2Sam 8:14; Mazm 137:7).

[25:23]  2 Full Life : ANAK YANG TUA AKAN MENJADI HAMBA KEPADA ANAK YANG MUDA.

Nas : Kej 25:23

Biasanya yang muda harus tunduk kepada yang lebih tua. Akan tetapi, dalam kasus ini, Allah membalikkan pola ini. Hal ini menggambarkan prinsip bahwa kedudukan seseorang dalam rancangan penebusan Allah tidak ditentukan oleh perkembangan alami tetapi oleh kasih karunia dan kehendak Allah (bd. Kej 48:13 dst.; 1Sam 16:1; Rom 9:11-12).

[24:2]  3 Full Life : ROH ALLAH MENGHINGGAPI DIA.

Nas : Bil 24:2

Roh yang menghinggapi Bileam tidaklah sama dengan kepenuhan Roh di PB (Kis 2:1-4). Roh menghinggapinya dengan tujuan memberi penyataan, bukan sebagai pengesahan selaku nabi. Kadang-kadang Allah memakai orang-orang tertentu yang tidak berhubungan benar dengan-Nya untuk melaksanakan maksud-Nya (bd. Yoh 12:47-53).

[8:1]  4 Full Life : ANAK-ANAKNYA.

Nas : 1Sam 8:1-3

Samuel mengangkat putra-putranya menjadi hakim di bagian selatan wilayah Israel, tetapi mereka tidak mengikuti teladan baik ayah mereka (ayat 1Sam 8:3). Akan tetapi, inilah pilihan mereka dan Alkitab tidak menyalahkan Samuel sebagaimana yang diperbuatnya terhadap Eli (1Sam 2:29). Rupanya Samuel tidak mengizinkan mereka bertindak sebagai imam; kelakuan mereka menunjukkan bahwa anak-anak dari orang-tua beriman masih harus menentukan pilihannya sendiri.



TIP #20: Untuk penyelidikan lebih dalam, silakan baca artikel-artikel terkait melalui Tab Artikel. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA